HTML

HTML

Selasa, 08 September 2020

" Preventing Crime," TNI Lakukan Patroli Rutin Perbatasan di Papua


PAPUA, MHI - Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 100/PS Pos Waris lakukan kegiatan rutinitas patroli perbatasan dalam meningkatkan pengawasan dan keamanan wilayah pos dan sekitarnya di Kampung Banda Kabupaten Keerom, Provinsi Papua (08/09/2020).

Hal tersebut dilakukan guna mencegah dan mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan terjadi diwilayah perbatasan RI-PNG. Personil pos waris yang dipimpin Serda Haikal dengan 6 anggota lain nya secara rutin melaksanakan patroli keamanan wilayah pos di kampung banda.

Terkait kegiatan tersebut kepada Awak Media , Letda Inf M. Fauzan selaku Danpos menjelaskan bahwa , " Kegiatan ini adalah langkah dan upaya kami guna mencegah aksi-aksi kejahatan di wilayah perbatasan... serta menutup kemungkinan penyelundupan barang ilegal yang dilakukan oleh pelaku kejahatan dengan mencoba disalurkan lewat jalan jalan tikus... selain tugas pokoknya mengamankan  dan melindungi masyarakat diperbatasan atau sekitaran pos, " Jelas Danpos pada Media Hukum Indonesia.


Sementara kegiatan tersebut berjalan, para personil pos waris juga tidak lupa memperhatikan dan mempersiapkan faktor Imateriil dan Materiil serta keamanan anggota dalam pelaksanaan patroli keamanan yang cukup berisiko tinggi manakala terjadi benturan dengan pihak pelaku kejahatan diperbatasan dan Hutan-hutan .

"Dengan adanya patroli keamanan rutin ini diharapkan tidak terjadi penimbulan situasi berupa kejahatan dalam berbagai bentuk yang dapat merugikan masyarakat perbatasan terutama kampung banda," Ungkap Serda Haikal pada Awak Media usai kegiatan patroli dilaksanakan.

(100/PS) MHI LOGO MEDIA HUKUM INDONESIA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Postingan Terupdate

Sidang Perkara No. 14/PUU-XXII/2024, Ahli : Sebagian Besar Notaris Berusia 70 Tahun Masih Kompeten Menjalankan Tugas

JAKARTA, MHI – Sidang permohonan uji materiil Pasal 8 ayat (1) huruf b dan Pasal 8 ayat (2) Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2004 tentang Jabata...

Postingan Terkini

Pilihan Redaksi